Sunday, October 26, 2014

#Puisi - Kertas

Kertas

Garis batas langkah
Menjalin alun dejavu
Kemana kaki menapak
Waktu lagi lagi

Habis, lepas, hilang

Dimana sorot kemarin
Terhapus seakan cuplikan
Lelah menonton bayang

Semu terasa, nyata tiada

Hanya aku dalam kata
Rekaman gula sesaat
Tak kuasa ujarkan verbal
Nyali terbelenggu sikap
Aku di balik puisi

Perih merendam sukma
Goresan mendarah daging
Siram saja, lalu bergerak

Sosok di atas kertas
Enyah saja!

Hiasan atau penanda
Tanya kertas biar jelas
Tapi terbang lepas
Aku gapai tak terjangkau

Tolong biar ku remuk
Aku ingin gambar lagi
Kertas kau dimana

No comments:

Post a Comment