Saturday, December 24, 2011

Panduan Langkah Catur

Catur..
permainan yang dilaksanakan di atas papan hitam putih (32 petak hitam, 32 petak putih) yang jumlahnya memiliki 64 petak (8 horizontal, 8 vertikal)

Olahraga tangan dan otak dengan memanfaatkan papan hitam putih ini cukup mengasyikkan.
Membutuhkan strategi yang matang, perhitungan yang cermat, pilihan yang tepat, jangan sampai salah langkah.
Setiap langkah yang dilakukan, menentukan hidup dan mati pasukan catur anda.
Diagram showing how a King moves.Yang paling penting sekaligus paling rentan di permainan catur adalah Raja (king)
Raja hanya berkemampuan maju selangkah (1 kotak) , ini membuat dia sangat kritis , sangat mudah diserang, karena itu dibutuhkan perlindungan yang kuat demi melindungi sang raja yang merupakan inti dari permainan.

Diagram showing how a queen moves on the chess board.
Raja yang rapuh mempunyai asisten yang tangguh, sering disebut perdana menteri /ratu (queen), ia senantiasa berada di samping raja ketika permainan dimulai..
Namun, pada langkah-langkah berikutnya ratu ini dapat bertindak sesuka hati namun terbatas.. ratu tidak dapat bergerak dengan pola huruf L, tapi ratu mempunyai kemampuan bergerak maju, mundur, diagonal ke kiri atas, kanan atas, kiri bawah, kanan bawah, dengan langkah yang tidak dibatasi , selagi ia mampu melangkah, kenapa tidak ?

Diagram showing how a bishop moves on the chess board.Raja dan ratu juga mempunyai pengawal setia, yang menjaga sisi-sisi diagonal dari daerah pertahanan anda, siapakah dia ? peluncur (bishop), atau sering disebut gajah. Terdiri atas 2 buah, yaitu peluncur hitam, dan peluncur putih, jumlah langkah kedua peluncur ini tidak dibatasi, selama ia bergerak diagonal, dan sesuai dengan jenisnya. Bila peluncur hitam, ia hanya dapat bergerak diagonal pada petak hitam. Dan begitu pula dengan peluncur putih, ia bergerak diagonal pada petak putih. Cukup adil bukan ?

Diagram showing how a knight moves on the chess board.
Semua mempunyai tugas masing-masing..
Kerajaan biasanya memiliki kendaraan, catur tidak mau ketinggalan..
Catur memiliki 2 buah kuda (knight)yang terletak di kiri dan kanan.. Kuda ini dapat berkelana kemana-mana dengan syarat, geraknya terbatas hanya 1 gaya, yaitu pola huruf L , dan bila dilihat.. gerakan kuda seperti melompat-lompat. Sungguh menyenangkan..

Diagram showing how a rook moves on the chess board.
Kerajaan pasti mempunyai benteng pertahanan. Catur juga mempunyai benteng (rook)yang siap melakukan tindakan pertahanan. Ada 2 buah benteng yang anda miliki, benteng bergerak lurus, bisa ke depan, belakang, kiri ,dan kanan. Benteng merupakan senjata yang cukup ampuh, sekaligus pasukan pertahanan yang cukup penting.

Kembali membayangkan sebuah kerajaan, pastilah memiliki penjaga-penjaga gerbang. Ini sangat mirip dengan pion. Ada 8 pion/bidak (pawn) yang pada awal permainan terletak di depan setiap pasukan catur anda, bagaikan pagar.. ia melindungi dengan tenaga yang dimilikinya..

Pada langkah awalnya, pion dapat memilih ingin bergerak dua kotak ataupun 1 kotak, tapi langkah selanjutnya adalah 1 kotak. Gerakan 2 kotak tadi, hanyalah special move at the beginning.. jadi manfaatkanlah kesempatan itu bila perlu, karena kesempatan itu hanyalah di awal, dan berlaku 1 kali saja.

Saat merasa lapar, ataupun terancam, pasukan catur dapat menyerang , biasa disebut makan.
Jadi teringat dengan prinsip yang satu ini.. memakan atau dimakan.
Anda bisa memakai prinsip ini, namun prinsip ini tak perlu anda pakai terus-menerus, dalam catur .. anda tidak boleh serakah, bila ingin memakan haruslah disertai perhitungan yang tepat dan cermat..
Semua pasukan tadi dapat memakan seiring dengan langkah-langkah pergerakannya, ibarat pepatah, sambil melangkah , meninggalkan jejak sepatu..
Bersamaan dengan berjalan... ia dapat pergi meninggalkan korban-korban yang ia makan.
Cukup sadis !

Korban-korban yang telah mati (sudah dimakan) janganlah dibiarkan tewas di tempat.. , korban ini butuh evakuasi segera.. dan harus dikeluarkan dari arena papan catur.. Anda bisa memegangnya atau meletakkannya sebagai pajangan.

Ketakutan akan menjalar merasuki tubuh lawan anda, saat anda berhasil memakan sejumlah pasukan penting dan bermanfaat yang dimilikinya.

Diagram showing how a pawn moves on the chess board.Oh iya, dalam sifat sadis (2S) para pasukan catur ini, dengan kemampuan memakannya, ada pengecualian.. untuk pion ketika ingin memakan .. bergerak diagonal satu langkah.. (1 kotak) dapat memakan pada diagonal kanan atas dan kiri atas. Pion adalah satu-satunya pasukan yang tidak dapat bergerak mundur.
Pion dapat memberikan jasa besar, apabila anda dapat mempertahankan ia sampai titik darah penghabisan .. Jika anda dapat menjaganya melangkah dengan aman dan selamat maju selangkah demi selangkah sampai pada titik akhir(kotak terakhir) pada daerah pertahanan lawan, anda dapat barter.. atau melakukan pertukaran.. It’s an amazing deal and a good chance.. Pion dapat ditukar dengan pasukan catur anda yang telah tewas dimakan oleh lawan ..  Pilihlah yang berguna bagi anda.. Namun pertukaran ini jarang terjadi karena sebelum pion anda sampai di kotak yang sudah kita bahas tadi, sudah terlebih dahulu dimakan oleh pasukan catur lawan.. 

Kekejaman dan hukum catur berlaku di sini, siapa yang melangkah dengan tepat, memakan dengan benar, menyusun strategi dengan baik, menyerang dengan cermat.. dan dapat menjebak raja hingga tak berkutik disebut skakmat(checkmate), Anda lah pemenang !!

Ancaman bagi raja tersebut disebut skak . Waspadalah! Hati-hatilah !
Diagram showing the Black King in check.
skak biasa
Ada 3 macam skak ..
1. skak biasa (check)
belum terlalu berbahaya, namun tetap dibutuhkan kewaspadaan karena ini adalah pertanda bahwa lawan berhasil mencari titik lemah pertahanan pasukan catur anda

Dagram showing an example position where white has checkmated black.
skak mati
2. skak mati (checkmate)
Inilah akhir dari permainan catur, apabila sudah terkena skak dari berbagai sisi sehingga raja lawan tak bisa menyelamatkan diri lagi, anda menang..
Diagram of an example position where the game is a stalemate.
stalemate (remis)

3. remis (stalemate)
raja tidak dalam keadaan terkena skak, namun pada giliran berikutnya ia tidak dapat bergerak karena semua jalannya buntu, sudah terdapat pasukan yang siap membunuh raja. Permainan dianggap seri.


Ada beberapa gerakan khusus dalam catur :
rokade (castling)
gerakan khusus dalam permainan catur di mana Raja bergerak 2 petak menuju benteng di baris pertamanya, kemudian meletakkan benteng pada petak terakhir yang dilalui raja

Persyaratan rokade adalah sebagai berikut: 
  1. Bidak Raja dan Benteng yang akan dilibatkan dalam rokade harus belum pernah bergerak
  2. Tidak ada bidak lain di antara Raja dan Benteng
  3. Raja tidak sedang di-skak, dan petak-petak yang dilalui Raja tidak sedang diserang oleh bidak lawan
Rokade tidak bisa dilkukan apabila: 
  1. Bidak benteng yang terlibat rokade sedang diserang
  2. Jika benteng yang dilibatkan berada di sisi Ratu, petak yang berada persis di samping Benteng tersebut tidak boleh dalam serangan
Ada dua jenis rokade yaitu rokade pendek (0-0) dan rokade panjang (0-0-0)


En passant
Ketika pion bergerak dua petak maju dan ada pion lawan yang berada satu petak dalam baris tujuan, maka pion lawan dapat menangkap dan menempati petak yang baru saja dilalui pion tersebut (seolah-olah pion tersebut bergerak satu petak maju). Namun demikian, gerakan ini hanya dapat dilakukan sesaat setelah gerakan pion maju dua petak, atau hak lawan untuk melakukan gerakan en passant ini hilang.

Promosi (promote)
Ketika pion telah maju hingga menempati baris paling akhir, berbarengan dengan gerakan maju tersebut, pion dipromosikan dan harus ditukar dengan bidak berdasarkan keinginan pemain, yaitu Ratu, Benteng, Gajah, ataupun Kuda dengan warna yang sama. Pada umumnya, pion dipromosikan menjadi Ratu. Tidak ada peraturan yang membatasi bidak yang dipilih sebagai promosi, jadi dimungkinkan memiliki bidak yang melebihi jumlahnya waktu awal permainan (semisal, dua Ratu).


Nah, Catur bukanlah bakat, talenta, atau karunia . Kemampuan anda dalam bermain catur dapat dipelajari.. dilatih , dan diasah. Semakin sering anda bermain catur, maka anda akan mengetahui berbagai jenis strategi. Namun, bila anda pemula, sebaiknya memiliki pelatih khusus bila ingin serius di bidang catur, ataupun ingin merasakan kompetisi catur yang resmi.

Catur ? I love it ..

No comments:

Post a Comment